Tantangan Dalam Menghadapi Golbalisasi Ekonomi

12/25/2017

Pertumbuhan ekonomi global cendrung mengikis otonomi negara-negara bangsa yang berdaulat dengan meningkatkan mobilitas informasi, modal dan tingkat yang lebih kecil yaitu tenaga kerja. Dengan adanya hal tersebut, maka ukuran sector negara dan memberikannya pada pasar atau pada fungsi-fungsi masyarakat sipil. Dalam hal ini peran suatu Negara kuat atau lemah telah menjadi sumber perdebatan antara kaum liberal dan kaum statis.

Dalam hal ini, ada yang membatasi kegiatan-kegiatan public dan tentunya akan mempengaruhi seni pembangunan negara yang menjadi suatu kunci kekuatan nasional, yang sama pentingnya dengan kemampuan untuk menyebarluaskan kekuatan militer tradisional guna memelihara keteraturan dunia. Bagi Francis Fukuyama, aksi-aksi yang tidak baik dilakukan tentunya merupakan gejala politik, dimana negara sebagai institusi terpenting dalam masyarakat gagal menjalankan perannya.

Dengan kondisi seperti maka, dibutuhkan suatu peran negara dalam memperkuat dan memahami peran masyarakat. Gagasan tentang privatisasi yang dianggap sebagai penggerak perubahan ekonomi yaitu dengan memangkas intervensi ekonomi negara ke tingkat yang minimal, dan membawa hasil yang dilematis. Satu sisi, dalam hal ini meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan integrasi pasar. Meskipun disatu sisi, membawa masalah baru yaitu berkurangnya peran negara dalam ekonomi juga terkait dengan merosotnya kapasitas negara untuk melakukan fungsinya.


Dalam hal ini, tentunya agar Negara yang sudah tumbuh ini dapat mengatasi persoalan seperti keamanan, ketertiban, kebebasan serta mampu mewujudkan kesejahteraan dan keadilan ekonomi. Sementara yang harus diperhatikan bahwa dari berbagai kebijakan dan perubahan sosial budaya yang terjadi haruskan menghormati kedaulatan bangsa dan rakyat, serta suatu proses yang dibangun diatas sensivisitas gender, ekologi yang sustanaible serta penghormatan atas hak-hak asasi manusia, baik hak sipil politik maupun hak sosial ekonomi dan budaya.

0 comments

Daily Journal

Recent Posts Widget
close